Pacaran bisa dibilang waktu bagi pasangan untuk saling mengenal jati diri masing-masing. Namun bukan berarti sah-sah saja untuk berpacaran dalam jangka waktu lama. Pasalnya, dengan hubungan yang belum terikat secara resmi, tetap saja akan ada kemungkinan salah satu atau bahkan kedua belah pihak berpindah ke lain hati. Kata orang, 5 tahun adalah durasi paling mentok untuk berpacaran. Setelah itu harus diambil keputusan, lanjut ke jenjang pernikahan atau bubar.
Lagu yang satu ini mengangkat permasalahan yang sama, yaitu tentang masa berpacaran yang terlalu lama. Judulnya “Pengen Dirabi”, atau “Ingin Dinikahi” jika diterjemahkan, dan penyanyinya adalah Nella Kharisma.
Lirik lagunya bercerita tentang seorang wanita yang kesal karena kekasihnya tidak kunjung menikahinya. Padahal mereka sudah berpacaran cukup lama. Sang kekasih juga telah berjanji untuk melakukannya. Namun sampai sekarang janji tetap tinggal janji. Ia pun mengingatkan bahwa suatu saat cintanya bisa saja berpindah ke lain hati jika sang kekasih tidak segera memenuhi janjinya.
Terjemahan Lirik Lagu Nella Kharisma – Pengen Dirabi
Berikut ini lirik lagu “Pengen Dirabi” ciptaan Sarah Ema serta terjemahannya dalam bahasa Indonesia. Versi teks yang digunakan adalah versi Nella Kharisma. Beberapa bagian lirik mungkin mengalami perubahan untuk menyesuaikan dengan makna lagu yang bersangkutan. Beberapa versi video klip (jika ada) dapat disimak di bagian akhir artikel. Selamat bernyanyi!
aku tresno koe, kudune koe ngerti
aku cinta kamu, harusnya kamu mengerti
aku pengen koe ndang ngejak aku rabi
aku ingin kamu segera mengajakku menikah
mosok kurang suwi yen aku mok pacari
masa kurang lama aku kamu pacari
mengko selak basi, trahe koe ra peka
nanti keburu basi, memang kamu tidak peka
opo sing tak karepi
apa yang ku inginkanaku pengen dirabi, koe mung nyemayani
aku ingin dinikahi, kamu hanya menjanjikan
jaremu ngejak rabi, jebul mok apusi
katamu mengajak menikah, tidak tahunya kamu bohongi
pengenku ndang dirabi, pacaran ora suwi
inginku segera dinikahi, pacaran tidak lama
yen durung wani, godhong waru ning atiku pindah ke lain hati
kalau belum berani, daun waru di hatiku pindah ke lain hatiaku tresno koe, kudune koe ngerti
aku cinta kamu, harusnya kamu mengerti
aku pengen koe ndang ngejak aku rabi
aku ingin kamu segera mengajakku menikah
mosok kurang suwi yen aku mok pacari
masa kurang lama aku kamu pacari
mengko selak basi, trahe koe ra peka
nanti keburu basi, memang kamu tidak peka
opo sing tak karepi
apa yang ku inginkanaku pengen dirabi, koe mung nyemayani
aku ingin dinikahi, kamu hanya menjanjikan
jaremu ngejak rabi, jebul mok apusi
katamu mengajak menikah, tidak tahunya kamu bohongi
pengenku ndang dirabi, pacaran ora suwi
inginku segera dinikahi, pacaran tidak lama
yen durung wani, godhong waru ning atiku pindah ke lain hati
kalau belum berani, daun waru di hatiku pindah ke lain hatiaku tresno koe, kudune koe ngerti
aku cinta kamu, harusnya kamu mengerti
aku pengen koe ndang ngejak aku rabi
aku ingin kamu segera mengajakku menikah
mosok kurang suwi yen aku mok pacari
masa kurang lama aku kamu pacari
mengko selak basi, trahe koe ra peka
nanti keburu basi, memang kamu tidak peka
opo sing tak karepi
apa yang ku inginkanaku tresno koe, kudune koe ngerti
aku cinta kamu, harusnya kamu mengerti
aku pengen koe ndang ngejak aku rabi
aku ingin kamu segera mengajakku menikah
mosok kurang suwi yen aku mok pacari
masa kurang lama aku kamu pacari
mengko selak basi, trahe koe ra peka
nanti keburu basi, memang kamu tidak peka
opo sing tak karepi
apa yang ku inginkan
Video klip versi Nella Kharisma:
Oke, kami tidak menyediakan link download MP3-nya ya. Silahkan cari di Google atau di situs-situs sebelah 🙂