lirik terjemahan notallheroeswearcapes

Lirik Dan Terjemahan Lagu Not All Heroes Wear Capes

Jika di Indonesia lebih banyak lagu yang bercerita tentang ibu, di luar sebaliknya. Bisa dibilang relatif lebih banyak lagu yang menggambarkan tentang seorang ayah. Salah satunya adalah lagu anyar dari Owl City ini, bertajuk “Not All Heroes Wear Capes”. Menceritakan tentang kehebatan sosok seorang ayah yang bagai pahlawan di mata putranya, lagu yang judulnya dalam bahasa Indonesia berarti “Tidak Semua Pahlawan Mengenakan Jubah” ini banyak berisikan kalimat-kalimat sederhana tapi menyentuh. Apalagi jika dibawakan dalam versi akustik seperti yang ada video klip di bawah.

Salah satu bagian lirik yang menurut saya cukup menarik adalah “I didn’t think he knew how to cry till our dog died that year”. Artinya “Aku tidak mengira ia tahu caranya menangis hingga anjing kami meninggal tahun lalu”. Kalimat ini bermakna bahwa sosok si ayah seringkali terlihat tegar di mata anaknya (karena tidak pernah terlihat menangis), namun sebenarnya hatinya sangat lembut (karena bisa menangis saat anjingnya mati). Again, barisan kata-kata yang sederhana, namun maknanya dalem banget.

Baca juga: Terjemahan Lagu Despacito

Berikut ini terjemahan lirik lagu “Not All Heroes Wear Capes” dalam bahasa Indonesia. Beberapa bagian terjemahan lagu mungkin mengalami penyesuaian atau perubahan untuk mempermudah pemahaman mengenai arti lirik yang bersangkutan. Video klip dapat disimak di bagian akhir artikel. Selamat bernyanyi!

He doesn’t fight crime or wear a cape
Ia tidak melawan kejahatan atau mengenakan jubah
He doesn’t read minds or levitate
Ia tidak membaca pikiran atau melayang
But every time my world needs saving, he’s my superman
Tapi setiap saat duniaku membutuhkan pertolongan, ia adalah Superman-ku
Some folks don’t believe in heroes ’cause they haven’t met my dad
Sebagian orang tidak percaya akan adanya pahlawan karena mereka belum pernah bertemu ayahku

He loves his workshop and rock and roll
Ia menyukai ruang kerjanya dan rock and roll
He’s got a hot rod and a heart of gold
Ia memiliki mobil balap dan hati emas
And you could say he’s a man of few words, but he talks a lot within
Dan kamu bisa mengatakan ia adalah pria yang tidak banyak bicara, tapi ia banyak berkata di dalam
And even though I’m a little taller, I still look up to him
Dan meskipun aku sedikit lebih tinggi, aku masih tetap melihatnya (ke atas)

He built me a house in the arms of a tree
Ia membuatkanku sebuah rumah di atas pohon
He taught me to drive, and to fight, and to dream
Ia mengajarkan untuk menyetir, dan untuk berjuang, dan untuk bermimpi
When he looks in my eyes I hope he can see
Ketika ia melihatku di matanya, aku berharap ia bisa melihat
That my dad’s a hero to me
Bahwa ayahku adalah pahlawan bagiku

Rust-ridden fenders, and doors full of dings
Bemper yang berkarat dan pintu yang berbunyi
Somehow he can fix about anything
Entah bagaimana caranya ia bisa memperbaiki semuanya
I didn’t think he knew how to cry till our dog died that year
Aku tidak mengira ia tahu bagaimana caranya menangis hingga anjing kami meninggal tahun lalu
He doesn’t always say I love you, but I can hear him loud and clear
Ia tidak selalu bilang ‘aku mencintaimu’, tapi aku bisa mendengarnya dengan lantang dan jelas

He built me a house in the arms of a tree
Ia membuatkanku sebuah rumah di atas pohon
He taught me to drive, and to fight, and to dream
Ia mengajarkan untuk menyetir, dan untuk berjuang, dan untuk bermimpi
When he looks in my eyes I hope he can see
Ketika ia melihatku di matanya, aku berharap ia bisa melihat
That my dad’s a hero to me
Bahwa ayahku adalah pahlawan bagiku

He built me a house in the arms of a tree
Ia membuatkanku sebuah rumah di atas pohon
He taught me to drive, and to fight, and to dream
Ia mengajarkan untuk menyetir, dan untuk berjuang, dan untuk bermimpi
When he looks in my eyes I hope he can see
Ketika ia melihatku di matanya, aku berharap ia bisa melihat
That my dad’s a hero to me
Bahwa ayahku adalah pahlawan bagiku

My dad’s a hero to me
Ayahku adalah pahlawan bagiku
My dad’s a hero to me
Ayahku adalah pahlawan bagiku

Oke, kami tidak menyediakan link download MP3-nya ya. Silahkan cari di Google atau di situs-situs sebelah 🙂

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *