lirik terjemahan catu

Lirik Dan Terjemahan Lagu Catu

Arti Lirik Catu, Happy Asmara (Mlipir.Net) — Kata-kata gombal dan janji manis seringkali menjadi senjata utama dalam menjalin sebuah hubungan asmara. Masalah pembuktian dipikirkan belakangan. Yang utama adalah bisa mendapatkan hati orang yang dicinta. Sayangnya lagi, sampai tahun 2020 pun masih saja banyak yang terjebak olehnya. Berjubel lagu patah hati yang mencoba mengingatkan seolah tidak ada artinya. Termasuk mungkin yang satu, “Catu”, atau “Luka” jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia.

Lirik lagunya bercerita tentang seorang wanita yang sedang bersedih lantaran ditinggalkan begitu saja oleh pria yang ia cintai. Ia mengenang kembali masa-masa saat mereka masih bersama, terutama saat pria tersebut mengucap janji untuk setia selamanya. Ujung-ujungnya harapan tidak sesuai dengan kenyataan. Alih-alih cinta sehidup semati, yang ia dapatkan hanyalah sakit hati.

Profil Penyanyi

Memasuki tangga popularitas di tahun 2019 melalui lagu ciptaannya sendiri yang berjudul “Tak Ikhlasno”, Happy Asmara adalah seorang penyanyi dangdut panggung daerah yang berdomisili di kota Kediri, Jawa Timur. Di kota itu juga ia dilahirkan 20 tahun yang lalu, dengan nama asli Heppy Rismanda Hendranata. HappyRism, singkatan dari nama aslinya itu pula yang acap ia gunakan untuk menandai karya-karya musiknya. Dengan warna vokal yang khas dan mudah dikenali, sepertinya karir Happy di dunia musik bakal bertahan lama. Salah satu lagunya yang saat ini sedang saya gemari adalah “Putih Abu Abu“.

Tentang Single

Single ini dirilis pada tanggal 30 April 2020 di kanal Youtube Racita Records. Hingga saat artikel ini ditulis, belum banyak yang menonton video klip resminya mengingat label rekaman ini sepertinya masih belum begitu dikenal publik. Masih kurang dari 5 ribu orang saja.

Terjemahan Lirik

Berikut ini lirik lagu “Catu” yang diciptakan oleh Putut Widodo serta terjemahannya dalam bahasa Indonesia. Versi teks yang digunakan adalah versi Happy Asmara. Beberapa bagian lirik mungkin mengalami perubahan untuk menyesuaikan dengan makna lagu yang bersangkutan. Beberapa versi video klip (jika ada) dapat disimak di bagian akhir artikel. Selamat bernyanyi!

ati iki uwes kadung loro
hati ini sudah terlanjur sakit
batin soyo jeru njur kesekso
batin tambah dalam tersiksa
mergo kowe sing tak tresno
karena kamu yang ku cinta
tego ati gawe cidro, atiku nelongso
tega hati membuat luka, hatiku merana

wengi iki aku tansah kelingan
malam ini aku masih teringat
nalikane iseh sesandingan
ketika dulu masih bersama
kau genggam tanganku sayang
di bawah sinar rembulan, kini kau tinggalkan

ra nyono, aku ora ngiro
tidak menyangka, aku tidak mengira
kowe tego gawe atiku nelongso
kamu tega membuat hatiku nelangsa
ra nyono, aku ora ngiro
tidak menyangka, aku tidak mengira
kowe tego medot talining asmoro, kasih huu
kamu tega memutuskan tali asmara, kasih huuu

wengi iki aku tansah kelingan
malam ini aku masih teringat
nalikane iseh sesandingan
ketika dulu masih bersama
kau genggam tanganku sayang
di bawah sinar rembulan, kini kau tinggalkan

ra nyono, aku ora ngiro
tidak menyangka, aku tidak mengira
kowe tego gawe atiku nelongso
kamu tega membuat hatiku nelangsa
ra nyono, aku ora ngiro
tidak menyangka, aku tidak mengira
kowe tego medot talining asmoro
kamu tega memutuskan tali asmara

kasih, opo kowe ra kelingan
kasih, apa kamu tidak ingat
janji setyo naliko berjuang
janji setia ketika berjuang
kasih, opo kowe wes ra sayang
kasih, apa kamu sudah tidak sayang
tresno tulus kini kau tinggalkan hooo oohoo hooo
cinta tulus kini kau tinggalkan hooo oohoo hooo

Video Klip

Berikut ini video klip lagu “Catu” official / resmi dari Happy Asmara serta video-video klip dari penyanyi lain yang telah meng-cover / menyanyikannya kembali hingga saat ini (jika ada).

Video klip versi Happy Asmara:

Oke, kami tidak menyediakan link download MP3-nya ya. Silahkan cari di Google atau di situs-situs sebelah 🙂

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *