lirik terjemahan embuh

Lirik Dan Terjemahan Lagu Embuh

Arti Lirik Embuh, Hendra Kumbara (Mlipir.Net) — Baru-baru ini Happy Asmara merilis single bertajuk “Embuh”. Atau berarti “Entah” jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia. Usut punya usut, lagu ini sebenarnya berasal dari Hendra Kumbara, walau sampai sekarang belum dibuatkan video klipnya. Padahal lumayan bagus loh. Apalagi kedua versi tersebut punya feel yang jauh berbeda.

Lirik lagunya sendiri bercerita tentang seseorang yang menyimpan perasaan terhadap lawan jenisnya. Tidak hanya dalam hitungan hari, minggu, atau bulan, ia bahkan telah memendam rapat-rapat rasa tersebut selama bertahun-tahun. Setiap kali hendak mengungkapkannya, ia selalu berpikir ulang dan ujung-ujungnya mundur teratur. Waduh.

Profil Penyanyi

Hendra Kumbara adalah gitaris dari Ndarboy Genk yang juga bersolo karir sebagai vokalis. Nama pria asal Pati, Jawa Tengah, ini melambung setelah membawakan lagu “Dalan Liyane” yang sempat nge-hits pada masanya. Dan yang mungkin tidak banyak diketahui publik, sebagian besar single populer dari Ndarboy Genk pun tidak luput dari campur tangannya.

Tentang Single

Single ini dirilis pada tanggal 30 April 2020. Artis yang bersangkutan tidak / belum menyiapkan video klip khusus untuk lagu ini, baik yang berupa video lirik maupun video musik. Singlenya sendiri merupakan track ke-6 dalam album “Wayahe” yang diproduksi oleh Syalala Production.

Terjemahan Lirik

Berikut ini lirik lagu “Embuh” yang diciptakan oleh Hendra Kumbara serta terjemahannya dalam bahasa Indonesia. Versi teks yang digunakan adalah versi Hendra Kumbara. Beberapa bagian lirik mungkin mengalami perubahan untuk menyesuaikan dengan makna lagu yang bersangkutan. Beberapa versi video klip (jika ada) dapat disimak di bagian akhir artikel. Selamat bernyanyi!

saben ketemu koe, ra iso tak critakke
setiap bertemu kamu, tidak bisa ku ceritakan
rasane embuh
rasanya entah
arep ngomong rak metu, ilat dadakan kaku
mau bicara tidak keluar, lidah mendadak kaku
tak pikir jeru nganti ra iso turu
ku pikir dalam dalam sampai tidak bisa tidur

saben cedak awakmu, mung iso ngguya ngguyu
setiap dekat dirimu, hanya bisa tertawa dan tersenyum
rasane embuh
rasanya entah
arep nembung rak wani, mung tak pendam neng ati
mau mengungkapkan tidak berani, hanya ku pendam di hati
yen wayah wengi tansah kegowo mimpi
di malam hari masih terbawa mimpi

wes pirang pirang tahun mung tak pendem roso iki
sudah bertahun-tahun hanya ku pendam rasa ini
wes nganti ora ketung nggonku arep ngucapake
sudah sampai tidak terhitung (berapa kali) hendak mengucapkannya
nanging nganti seprene durong dadi gawe
tapi sampai sekarang belum kesampaian
arep ngomong aku tresno koe
mau bicara “aku cinta kamu”

saben cedak awakmu, mung iso ngguya ngguyu
setiap dekat dirimu, hanya bisa tertawa dan tersenyum
rasane embuh
rasanya entah
arep nembung rak wani, mung tak pendam neng ati
mau mengungkapkan tidak berani, hanya ku pendam di hati
yen wayah wengi tansah kegowo mimpi
di malam hari masih terbawa mimpi

wes pirang pirang tahun mung tak pendem roso iki
sudah bertahun-tahun hanya ku pendam rasa ini
wes nganti ora ketung nggonku arep ngucapake
sudah sampai tidak terhitung (berapa kali) hendak mengucapkannya
nanging nganti seprene durong dadi gawe
tapi sampai sekarang belum kesampaian
arep ngomong aku tresno koe
mau bicara “aku cinta kamu”
arep ngomong aku tresno koe
mau bicara “aku cinta kamu”
arep ngomong aku tresno koe
mau bicara “aku cinta kamu”

Video Klip

Berikut ini video klip lagu “Embuh” official / resmi dari Hendra Kumbara serta video-video klip dari penyanyi lain yang telah meng-cover / menyanyikannya kembali hingga saat ini (jika ada).

Video klip versi Hendra Kumbara:

Versi Happy Asmara:

Oke, kami tidak menyediakan link download MP3-nya ya. Silahkan cari di Google atau di situs-situs sebelah 🙂

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *